Powered By Blogger

Kamis, 15 April 2010

Jenis Kain serta Bahan Pakaian




Pakaian adalah kebutuhan pokok manusia selain makanan dan tempat berteduh/tempat tinggal (rumah). Manusia membutuhkan pakaian untuk melindungi dan menutup dirinya. Namun seiring dengan perkembangan kehidupan manusia, pakaian juga digunakan sebagai simbol status, jabatan, ataupun kedudukan seseorang yang memakainya. Perkembangan dan jenis-jenis pakaian tergantung pada adat-istiadat, kebiasaan, dan budaya yang memiliki ciri khas masing-masing.

Bahan pakaian
Pada awalnya, manusia memanfaatkan kulit pepohonan dan kulit hewan sebagai bahan pakaian, kemudian memanfaatkan benang yang dipintal dari kapas, bulu domba serta sutera yang kemudian dijadikan kain sebagai bahan pakaian. Kini dikenal berbagai macam jenis-jenis kain diantaranya:
• Sutera

• Wol


• Tetoron



• Mori







Jenis Bahan Pakaian
Banyak hal yang menjadi pertimbangan kita dalam memilih pakaian yang pas buat dipakai. Terkadang harga jadi pertimbangan pertama dalam menentukan pakaian yang kita inginkan termasuk pakaian online. Akan tetapi tak jarang harga pun tak menjamin pakaian yang kita pilih itu nyaman untuk dipakai ataupun sesuai dengan yang kita inginkan. Belum lagi, bila tidak pandai-pandai memilih dan merawat pakaian yang kita beli, sering terjadi pakaian yang baru saja dibeli menjadi terlihat kusam, warnanya tidak cerah lagi, yang tadinya kinclong menjadi berkesan buluk.
Maka dari itu, penting kiranya kita mengetahui karakteristik bahan pakaian atau jaket yang akan kita beli/pakai, karena dengan begitu kita bisa tahu pakaian tersebut nyaman atau tidak serta apakah sesuai atau tidak untuk kita pakai dalam aktivitas kita yang beragam. Berikut ini adalah beberapa jenis bahan pakaian dengan karakternya masing-masing:

VISCOSE

Terbuat dari serat kayu (Eucalyptus-sejenis pohon pinus). Kelenturannya sangat sesuai didesain untuk berbagai model busana pesta, casual wear, lingerie, underwear, sampai jaket. Ciri2 viscose :
* Terasa lembut dan dingin di kulit
* Bahannya jatuh, tidak kaku dan warnanya mengilat
* Menyerap keringat
* Bahan/ pakaian akan rusak apabila direndam dengan diterjen lebih dari 1 jam
* Bisa dicuci atau di dry clean


KATUN

Berbahan dasar dari tanaman kapas, berkarakteristik :
* Bahan terasa dingin dan sedikit kaku
* Menyerap keringat
* Pakaian / kain akan rusak bila direndam lebih dari 2 jam dalam detergen
* Rentan terhadap jamur
* Jangan biarkan kain katun terlalu lama basah


LINEN

Seperti katun, namun memiliki serat yang lebih kuat, sangat cocok untuk casual wear dan dresses, dengan karakteristik:
* Bahannya dingin, menyerap keringat dan sangat nyaman dipakai.
* Mudah Kusut sehingga cara mencuci dan menyetrika butuh perhatian.
* Untuk perawatan: pilih deterjen yang lembut dan rendam dalam air bersuhu hangat


POLYESTER
Terbuat dari butiran plastik sehingga terasa panas di badan dan tidak menyerap keringat. karakteristik :
* Noda minyak dan makan sulit dihilang dari bahan ini
* Polyester lebih kuat dan tahan direndam lebih dari 3 jam.
* Sering dicampur bahan lain seperti viscose, linen dan katun.